Pangan, Hewan, Anak Muda
#PerubahananakmudauntukHewan

Food, Animals, and Youth #YouthChangesforAnimals

WHO?

Bergerak dengan sekolah dan perguruan tinggi untuk mengedukasi pelajar/mahasiswa. Event yang bisa menyadarkan pihak sekolah, OSIS, anak-anak sekolah dan mahasiswa atas kebaikan perubahan pola makan ini.

WHY?

Edukasi yang dilakukan di sekolah dan universitas merupakan salah satu upaya dalam membantu lebih banyak anak muda untuk merasa relevan dalam melakukan perubahan pola makan demi kebaikan Ibu bumi, dan Hewan. Kegiatan ini akan menjadi program satu-satunya yang memperlihatkan kepedulian kita sebagai manusia dan berkaitan dengan Sustainable Development Goals dari PBB yang bagaimanapun juga harus diteruskan oleh penerus bangsa. Dengan adanya kegiatan ini diharapkan semakin banyak orang bisa membantu mengurangi penderitaan hewan dan menjadi vegan.

WHAT?

Mendukung terciptanya generasi muda yang ingin melakukan perubahan dengan mengganti  pola makan, 4 sesi pembekalan, perlombaan dan kompetisi untuk bersaing dan disertai dengan acara edukasi berbasis nabati/vegan yang ramah lingkungan.

HOW?

Fellowship akan dijalankan di sekolah dan perguruan tinggi sesuai dengan kurikulum dan jadwal sekolah, poster akan bisa lihat kembali di instagram kita @animalalliance.id

WHERE?

5 sekolah dan perguruan tinggi di Jabodetabek (Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi)When
Maret - November 2024,
Durasi: 2 jam setiap sesi pembekalan diikuti cooking demo
10 jam pembekalan ini akan menyiapkan anak-anak muda siap melakukan perubahan, menyebarkan pengetahuan dan kebaikan ini, yang pada akhirnya melakukan pledge dan event berbasis nabati dan opsi makanan nabati untuk semua orang di sekolah. Rangkaian ini diharapkan menjadi program lanjutan tahunan untuk sekolah dan universitas.

Jadilah bagian dari perubahan dan bergabung lewat pledge ini menjadi Diet Change Champions,

Mengganti Telur dengan Bahan Nabati?

Yuk cek petunjuknya disini

Check out more work in Indonesia!